Navigation


Tentang MCU

Tentang MCU

Medical Check Up → Merupakan komponen penilaian kondisi Kesehatan pekerja sebagai upaya pengendalian Kesehatan dari pajanan Hazard yang diterima di tempat kerja.

Manfaat melakukan medical check up:

  1. Deteksi dini terhadap suatu kondisi Kesehatan sebelum menjadi masalah Kesehatan yang lebih serius
  2. Memenuhi regulasi peningkatan K3 di perusahaan sesuai Peraturan yang ditetapkan oleh Negara Republik Indonesia
  3. Follow up pengendalian pajanan hazard spesifik di lingkungan kerja (misal: program pengendalian bising, sedentary worker, dll)
  4. Mempersiapkan masa pensiun pekerja (quality of life yang lebih baik)

Kelebihan melangsungkan kegiatan Medical Check Up di Laboratorium dan Klinik Westerindo:

  1. Paket dan pilihan pemeriksaan lengkap, dapat disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan
  2. Tenaga ahli, klinik dan laboratorium yang tersertifikasi serta terakreditasi
  3. Staf pelayanan rapih, ramah, cepat, tanggap dan bertanggung jawab
  4. Pengerjaan MCU melalui sistem yang bisa di pantau oleh PIC Perusahaan
  5. Hasil MCU cepat (insite H+1, onsite H+7 sesuai dengan syarat dan ketentuan)
  6. Pengiriman hasil softcopy bisa melalui Email, WA, maupun google drive
  7. Konsultasi setelah kegiatan layanan MCU
  8. Health talk
  9. Penyediaan layanan Home Service

Westerindo selalu siap berinovasi demi menjaga kredibilitas, menjangkau client retail maupun perusahaan di seluruh pelosok Indonesia, mempermudah akses untuk melakukan pemeriksaan serta mendapatkan hasil yg cepat dan selalu akurat.

Silahkan menghubungi customer service kami di kantor cabang terdekat atau di nomor 0877 5000 2522 untuk mendapatkan informasi dan prosedur lebih lanjut mengenai Medical Check Up di Laboratorium dan Klinik Westerindo.

Promo Terbaru

Promo Layanan Laboratorium & Klinik Westerindo

Akreditasi & Sertifikasi

© Copyright 2025. Organized PT SIMPONI SIGMANERA | Kebijakan Privasi