Navigation


Artikel

HomeArtikel
Kesehatan| 20 Feb, 2025

Tes Darah, Mengenal Jenis Pemeriksaan dan Fungsinya

Tes Darah, Mengenal Jenis Pemeriksaan dan Fungsinya

Tes darah adalah pemeriksaan kesehatan melalui uji sampel darah yang diambil dari jari atau lengan pasien. Pemeriksaan darah pasien ini umumnya bertujuan untuk deteksi suatu penyakit, memeriksa kondisi kesehatan dan fungsi organ.

Cek darah di fasilitas laboratorium terbagi menjadi beberapa jenis pemeriksaan dengan fungsi masing-masing yang berbeda. Langsung saja, simak jenis-jenis cek darah dan manfaatnya berikut ini.

Jenis-jenis Cek Darah dan Fungsinya
Terdapat beberapa jenis pemeriksaan darah yang bisa dilakukan di fasilitas laboratorium. Berikut beberapa pemeriksaan darah yang paling umum.

1. Cek Darah Lengkap
Complete Blood Count (CBC) atau perhitungan darah lengkap adalah jenis pemeriksaan darah yang dilakukan untuk mengetahui kondisi kesehatan seseorang secara menyeluruh.

2. Cek Enzim Darah
Pemeriksaan melalui sampel darah pasien untuk mendeteksi penyakit yang berkaitan dengan enzim hati. Kadar enzim yang tinggi menandakan adanya kerusakan fungsi hati.

Baca juga : Mengapa Cek Kolesterol Penting

3. Cek Darah Tiroid
Cek darah fungsi tiroid dilakukan untuk memeriksa kadar hormon tiroid yang penting dalam diagnosa penyakit hipotiroidisme dan hipertiroidisme.

4. Cek Gula Darah
Sesuai namanya, jenis pemeriksaan ini dilakukan untuk mengetahui kadar gula dalam darah apakah masih dalam batas normal atau terlalu tinggi dan terlalu rendah.

5. Cek Darah Anemia
Salah satu jenis pemeriksaan darah yang umum adalah tes kadar hematokrit (Ht). Fungsinya untuk mendeteksi penyakit anemia.

FAQ
1. Cek Darah Sebaiknya Dilakukan Kapan?
Pengambilan sampel darah untuk pemeriksaan laboratorium sebaiknya dilakukan pada pagi hari. Sekitar pukul 7-9 pagi kondisi basal tubuh masih stabil karena belum melakukan banyak aktivitas.

2. Apa Saja Cek Darah Lengkap?
Cek darah lengkap secara umum meliputi pemeriksaan hemoglobin (Hb), gula darah, sel darah merah dan sel darah putih, trombosit, serta pemeriksaan hematokrit (Ht).

3. Apa Perbedaan Cek Darah Lengkap dan Cek Darah Rutin?
Cek darah lengkap memberikan hasil pemeriksaan yang lebih lengkap dibanding cek darah rutin. Lebih sering dilakukan untuk kebutuhan medical check-up (MCU) sedangkan cek darah rutin dilakukan untuk kebutuhan pemeriksaan kondisi kesehatan lebih lanjut.

4. Cek Darah Rutin untuk Apa?
Dokter biasanya menyarankan tes darah rutin untuk memantau kondisi kesehatan pada pasien tertentu agar tetap terkontrol.

TAGS: Tes Darah

Article ini telah di baca sebanyak : 75

Promo Terbaru

Promo Layanan Laboratorium & Klinik Westerindo

Akreditasi & Sertifikasi

© Copyright 2025. Organized PT SIMPONI SIGMANERA | Kebijakan Privasi